PENARIKAN KKN UGK DI SUMBERGIRI
Operator Desa 04 September 2024 20:27:53 WIB
Sumbergiri SIDA, 4 September 2024 – Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang telah berlangsung selama satu bulan di Padukuhan Bendogede I, Kalurahan Sumbergiri, Kapanewon Ponjong, Kabupaten Gunungkidul, resmi berakhir. Acara penarikan mahasiswa KKN dari Universitas Gunung Kidul (UGK) berlangsung dengan khidmat dan penuh rasa syukur.
Acara penarikan ini dihadiri oleh Carik Sumbergiri (Musthofa Fajarudin) Ketua LPPM Universitas Gunungkidul ( Samsuharjo, S.Sos., M.P.A) dosen pembimbing dari UGK (Evi Nilawati, SIP., M.M), serta para mahasiswa KKN. Dalam sambutannya, Ketua LPPM UGK mengucapkan terima kasih atas segala dukungan dan bimbingan yang telah diberikan kepada mahasiswa kami. “Kerjasama ini merupakan bukti nyata bahwa perguruan tinggi dan masyarakat dapat berjalan beriringan dalam upaya membangun bangsa “ujarnya. Sambutan Lurah Sumbergiri yang dibacakan Carik menyampaikan apresiasi yang mendalam kepada para mahasiswa atas dedikasi dan kerja keras mereka selama melaksanakan program KKN di Padukuhan Bendogede I Kalurahan Sumbergiri.
"Kehadiran mahasiswa KKN di Kalurahan Sumbergiri telah memberikan banyak manfaat, terutama dalam hal pemberdayaan masyarakat dan peningkatan kualitas hidup warga. Program-program yang dilaksanakan oleh mahasiswa UGK, seperti pelatihan pembuatan pupuk cair, edukasi kesehatan, dan pendampingan usaha kecil, sangat membantu masyarakat dalam menghadapi tantangan sehari-hari," ungkap Lurah Sumbergiri dalam sambutannya.
Sementara itu, perwakilan dosen pembimbing dari UGK ibu Evi Nilawati, SIP., M.M juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kalurahan Sumbergiri atas kerjasama dan sambutan hangat yang diberikan kepada mahasiswa selama melaksanakan KKN. Dosen pembimbing berharap agar program-program yang telah dijalankan oleh mahasiswa dapat terus dilanjutkan oleh warga desa.
Salah satu mahasiswa KKN, dalam testimoninya, menyampaikan bahwa pengalaman KKN di Kalurahan Sumbergiri memberikan banyak pelajaran berharga, baik dalam hal akademis maupun sosial. "Kami sangat berterima kasih atas kesempatan yang diberikan untuk belajar dan mengabdi di desa ini. Pengalaman ini akan menjadi bekal yang tak ternilai bagi kami di masa depan," ujar mahasiswa tersebut.
Acara penarikan ditutup dengan Foto bersama dan pemberian cenderamata dari mahasiswa KKN kepada Pemerintah Kalurahan Sumbergiri sebagai tanda terima kasih atas dukungan yang diberikan selama program berlangsung.
Dengan berakhirnya kegiatan KKN ini, para mahasiswa diharapkan dapat kembali ke kampus dengan membawa ilmu dan pengalaman baru yang akan berguna dalam studi dan kehidupan mereka ke depan. Masyarakat Desa Sumbergiri pun berharap agar hubungan yang terjalin dengan Universitas Gunung Kidul tetap terjaga dan program-program positif serupa dapat dilaksanakan kembali di masa mendatang. (fafa)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- BLT Dana Desa Kalurahan Sumbergiri Bulan April 2025 Telah Dicairkan
- Pemerintah Kalurahan Sumbergiri Pasang Banner Publikasi APBKal sebagai Bentuk Transparansi ke Warga
- LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN REALISASI ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KALURAHAN TAHUN ANGGARAN 2024
- ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KALURAHAN TAHUN ANGGARAN 2025
- Pemerintah Kalurahan Sumbergiri Cairkan BLT Dana Desa dan Insentif Lainnya
- Safari Tarawih Kalurahan Sumbergiri Dimulai
- Upacara Pelepasan Jenazah Kamituwa Sumbergiri Berlangsung Penuh Haru