Ketua PPS Sumbergiri Melantik 63 Anggota KPPS untuk Pemilihan Bupati & Wakil Bupati Gunungkidul 2024
Operator Desa 07 November 2024 18:02:21 WIB
Sumbergiri- SIDA, Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kalurahan Sumbergiri, Yudi Kurniawan, S.Pd. resmi melantik 63 anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul tahun 2024. Pelantikan ini dilaksanakan di Balai Kalurahan Sumbergiri pada Kamis, 7 November 2024, dan dihadiri oleh Perwakilan PPK Ponjong, Lurah Sumbergiri, Babinkamtibmas, Babinsa, Panwascam, PPD dan seluruh anggota KPPS Kalurahan Sumbergiri
Dalam sambutan Ketua KPU Gunungkidul yang di bacakan Yudi Kurniawan menyampaikan harapan agar para anggota KPPS dapat menjalankan tugasnya dengan profesional dan bertanggung jawab demi suksesnya pelaksanaan Pilkada di Kalurahan Sumbergiri. "Kita semua berharap Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul 2024 berjalan lancar, aman, dan menghasilkan pemimpin yang dapat membawa kemajuan bagi Gunungkidul. KPPS memiliki peran penting sebagai ujung tombak penyelenggaraan pemungutan suara di tingkat TPS, sehingga integritas dan ketelitian sangat dibutuhkan," pesan Ketua KPU Gunungkidul dalam sambutannya.
Para anggota KPPS yang dilantik ini akan bertugas di Tempat Pemungutan Suara (TPS) masing-masing pada hari pemungutan suara mendatang. Mereka akan bertanggung jawab atas proses pemungutan suara, mulai dari persiapan TPS, penghitungan suara, hingga memastikan ketertiban dan keamanan selama proses berlangsung.
Pelantikan ini sekaligus menandai kesiapan PPS Kalurahan Sumbergiri dalam menyukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul 2024. Para anggota KPPS menyatakan komitmennya untuk bekerja dengan penuh dedikasi dalam menjaga netralitas dan kelancaran pelaksanaan pemilu di Kalurahan Sumbergiri khususnya. (fafa)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- BLT Dana Desa Kalurahan Sumbergiri Bulan April 2025 Telah Dicairkan
- Pemerintah Kalurahan Sumbergiri Pasang Banner Publikasi APBKal sebagai Bentuk Transparansi ke Warga
- LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN REALISASI ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KALURAHAN TAHUN ANGGARAN 2024
- ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KALURAHAN TAHUN ANGGARAN 2025
- Pemerintah Kalurahan Sumbergiri Cairkan BLT Dana Desa dan Insentif Lainnya
- Safari Tarawih Kalurahan Sumbergiri Dimulai
- Upacara Pelepasan Jenazah Kamituwa Sumbergiri Berlangsung Penuh Haru